Selamat natal
Hei kawanku
Ku tak punya kado untukmu
Tapi semoga puisi ini
Menjadi pengganti yang indah
Pagi ini kuterbangun
Dan merasa beruntung
Sekaligus bahagia
Karena aku merasa lebih baik
Dari hari sebelumnya
Dan karena ini Natal
Hari dimana
Seseorang yang besar diperingati kelahirannya
Oh Jesus
Siapapun dirimu
Terima kasih karena mengajarkan kebaikan
Dan kasih sayang
Di bumi manusia ini
Oh Jesus
Bersama dirimu Mukjizat Tuhan mengalir
Kaulah Juru Selamat kami
Semoga kasih Allah selalu menyertaimu
Seperti halnya sungai Yordan
Dan pegunungan Yudea
Kadangkala manusia lupa
Bahwa kebaikan kadang terasa pahit
Meski begitu
Semoga dengan damai dan kasih hari ini
Mengingatkan kita semua
Bahwa kebaikan
Sepahit dan sejelek kelihatannya
Sebenarnya memang seindah dan semanis momen Natal
Tidak ada komentar:
Posting Komentar